Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Rapim TNI AD TA 2022 Yang Dipimpin Oleh Kasad

    Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Rapim TNI AD TA 2022 Yang Dipimpin Oleh Kasad
    Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto Menghadiri Acara Rapat Pimpinan (Rapim) TNI AD TA 2022, bertempat di Aula Jenderal A.H. Nasution. Mabesad. Jakarta Pusat. Rabu, (02/03/2022).

    JAKARTA - Dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto menghadiri acara rapat pimpinan (Rapim) TNI AD TA 2022, bertempat di Aula Jenderal A.H. Nasution. Mabesad. Jakarta Pusat. Rabu, (02/03/2022).

    Mengangkat tema ”Prajurit Sejahtera Dan Profesional Sebagai Pilar TNI AD Dalam Mendukung Pemulihan Ekonomi Dan Reformasi Struktural TA 2022″, kegiatan tersebut digelar sebagai forum informasi pimpinan TNI AD dalam mengemban tugas dan tanggung jawab, serta merupakan tindak lanjut arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Rapim TNI-Polri sebelumnya. Pada Selasa, (01/03/2022).

    Selain tindak lanjut arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Rapim TNI-Polri sebelumnya, Kasad mengatakan Rapim tersebut ditujukan sebagai evaluasi apa yang sudah dilakukan pada saat tahun 2021 oleh  jajaran TNI AD dan pengarahan atas kebijakan kebijakan yang dikeluarkan oleh pimpinan Angkatan Darat tersebut.

    “Melalui Rapim ini, beberapa Pangdam akan memaparkan tentang situasi dan kondisi yang ada di wilayahnya, dimana, Pangdam IV/Diponegoro akan menyampaikan tentang radikalisme, kemudian Pangdam VI/Mulawarman membicarakan tentang food estate dan Pangdam Cenderawasih menyampaikan tentang perkembangan situasi di Papua” ujarnya.

    Pada kesempatan tersebut, Kasad juga menyampaikan bahwa di era  globalisasi saat ini, TNI AD diminta harus  siap dalam mengantisipasi berbagai ancaman yang kemungkinan akan muncul. Seperti kenaikan harga bahan pangan, Sumber Daya Alam (SDA), hingga radikalisme. Selain itu TNI AD juga mendukung penuh atas program pemerintah Tentang Ibukota Negara (IKN).

    “Kodam-Kodam akan berusaha mengantisipasi kemungkinan Krisis ekonomi untuk membantu Pemda dalam pertanian dan lainnya” jelasnya.

    Berhubungan pada Rapim TNI-Polri sebelumnya, Kasad mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran TNI AD dalam membantu pemerintah dalam menekan lonjakan Covid-19.

    Rapim tersebut dihadiri oleh jajaran Mabesad, seluruh Pangkotama, Balakpus, lemdikpus dan Korem-Korem Tipe A Jajaran TNI AD. Sumber Pendam IV/Diponegoro.

    Editor         : JIS Agung w

    JAKARTA PRESIDEN RI KASAD TNI
    Ernest Hendri

    Ernest Hendri

    Artikel Sebelumnya

    Ilham Bintang: Jangan Hanya Bicara Soal...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Berkaca dari Singapura, Pelajaran Berharga untuk Indonesia
    Peduli Iingkungan, Panglima TNI Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan di Area Mabes TNI
    Hendri Kampai: Seandainya Para Pejabat Jujur, Indonesia Pasti Makmur
    Calon Tunggal Pilkada, Hendri Kampai: Kegagalan Kaderisasi Partai atau Demokrasi yang Dirusak?

    Ikuti Kami