Kejar Capaian Vaksinasi, Kodim Klungkung Sasar Rumah Tahanan

    Kejar Capaian Vaksinasi, Kodim Klungkung Sasar Rumah Tahanan

    KLUNGKUNG - Percepatan capaian vaksinasi terus digencarkan oleh pihak Kodim 1610 /Klungkung dengan merangkul semua pihak, salah satunya rumah tahanan kelas II B Klungkung, Bali.


    Di lokasi itu, pihak Kodim bersinergi dengan pihak Rutan dan instansi terkait lainnya dalam upaya vaksinasi yang ditujukan bagi kalangan masyarakat umum dan lansia.

    Dandim Klungkung, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat menjelaskan jika serbuan vaksinasi saat ini, merupakan salah satu rangkaian dari implementasi pengabdian TNI, khususnya pada upaya pemutusan rantai pandemi Covid-19.

    “Sehingga, upaya itu bisa sangat membantu dan berdampak positif pada masyarakat, ” ujar Dandim. Rabu, 13 April 2022.

    Bukan hanya itu saja, Letkol Suhendar menyebut meski sudah di vaksin bukan berarti masyarakat bisa terhindar dari adanya serangan pandemi. Beberapa tahapan, menurutnya harus dilakukan oleh masyarakat, terutama untuk patuh pada protokol kesehatan.

    “Nah, ini yang sangat penting. Meskipun sudah di vaksin bukan berarti kita terhindar dari Covid. Tapi, protokol kesehatan lah yang menjadikan benteng utama bagi diri kita agar terhindar dari Covid. Vaksin, itu untuk memperkuat imun tubuh kita, ” bebernya. (***)

    Klungkung Bali
    Ernest Hendri

    Ernest Hendri

    Artikel Sebelumnya

    Slamet: Harusnya ada Keringanan Pajak bagi...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing

    Ikuti Kami